ACAK ANGKA DENGAN FUNGSI RAND DAN RANDBETWEEN EXCEL

Penahkan anda berfikir untuk memunculkan angka acak dalam pekerjaan excel anda? Maka fungsi atau rumus rand dan randbetween adalah solusinya. Mengacak nomor sering saya fungsikan saat saya ingin memunculkan nomor dibanyak cell excel dengan acak dan tanpa berfikir manual. Jadi tinggal tulis rumus atau fungsinya dan langsung seret kebawah atau kesamping.


Fungsi rand dan randbetween juga sering digunakan untuk mengarang data survey, jika anda semua menghendaki data survey yang random dan memang tidak mempunyai waktu yang cukup untuk mengumpulkan data didunia nyata maka cara ini juga bisa digunakan. Namun saya sebagai penulis tidak terlalu merekomendasikannya, karena bagaimanapun juga hasil survey akan lebih valid jika terdapat narasumber yang valid pula.

Fungsi Rumus Rand

Fungsi Rand berfungsi mengacak angka dengan hasil angka desimal, jadi angkanya super random atau acak. Angka yang dihasilan memiliki range antara 0 sampai 1, jadi dipastikan tidak ada angka integer.

Fungsinya buat apa? tentunya saat kita ingin memunculkan data yang memiliki range nilai 0 sampai 1, contohnya data peluang atau probabilitas. Jika anda semua ingin membuat data "Peluang Murid A sampai Z untuk juara 1" maka fungsi rand akan menjadi pilihan yang sangat tepat.

Sintaks Fungsi Rumus Rand

Sintaks rumus rand adalah =rand()
Hanya sintaks tunggal, anda hanya perlu mengetik fungsi tersebut dan langsung seret kebawah atau kesamping maka akan langsung jadi data angka acak yang anda butuhkan.

Contoh bisa dilihat dibawah ini.


Fungsi Rumus Randbetween

Perbedaan mendasar fungsi ini dengan yang sebelumnya adalah angka yang dihasilkan adalah angka integer (tidak ada angka koma). Anda juga dapat menentukan batas maksimal dan batas minimal angka yang ingin dimunculkan.

Fungsinya apa? banyak banget, fungsi ini biasa saya gunakan untuk mengacak nilai kelas, mengacak nilai penelitian, dan bahwan untuk angka acak arisan.

Sintaks Fungsi Rumus Randbetween

Sintaks rumus rand adalah =randbetween(angka_minimal,angka_maksimal)
anda hanya perlu menentukan nilai minimal (batas bawah) di angka_minimal
dan nilai maksimal (batas atas) di angka_maksimal.

Contohnya seperti dibawah ini.


Note:
Hasil angka acak akan berubah-ubah jika anda menggunakan fungsi lain di excelnya. Jadi jika anda menginginkan angka atau nilai yang tetap silahkan untu melakukan copy dan paste value agar nilai angka tidak berubah-ubah.

Mudah bukan? mudah sekali harusnya, cukup sekali praktek maka akan langsung paham. 

Kenapa mudah paham? karena blog ini memberikan tutorial tanpa bertele-tele dan langsung ke poinnya. Jadi ayo ajak teman anda, saudara anda untuk membaca disini dengan membagikan tutorial ini agar lebih banyak yang terbantu. Terimakasih.

Selamat malam dan jangan lupa tinggalkan jejak dikomentar.